Apa
sih itu Mahasiswa? Mahasiswa sendiri terdiri dari dua kata yakni Maha yang
berarti paling dan Siswa yang berarti orang yang sedang menempah ilmu atau bisa
disebut Pelajar. Sedangakan dalam arti keseluruhan mahasiswa adalah sekolompok
orang yang mengenyam pendidikan di PTS (Perguruan Tinggi Swasta) maupun PTN
(Perguruan Tinggi Negeri).
Mahasiswa
diidentik dengan pemikiran yang kritis, cerdas, serba tahu, oleh karenanya mahasiswa
disebut sebagai “Kaum terpelajar” hal inilah, yang membedakan antara mahasiswa
dengan siswa. Selain itu, yang membedakan antara mahasiswa dengan siswa ialah
dari sistem pembelajarannya. Sistem pembalajaran yang digunakan oleh mahasiswa
ialah sistem pembelajaran Andragogi, yang mana sistem ini menekankan kepada
peserta didik untuk berperan akif dalam proses pembelajaran. Sedangkan siwa
menggunakan sistem pembelajaran Pendagogy,
sistem ini kebalikan dari Andragogi yang
mana peserta didik hanya sebagai pendengar dan yang memiliki peran aktif dalam
proses pembelajaran ialah guru.
Akan
tetapi, hal itu bertolak belakang dengan apa yang terjadi saat ini, mahasiswa
yang seharusnya berperan aktif dalam proses pembelajaran malah memposisikan
dirinya sebagai pendengar yang baik. Tidak heran jika saat ini banyak mahasiswa
yang kurang cerdas dan tidak kritis pemikirannya. Salah satu penyebabnya tidak
lain karena kurangnya kesadaran dari mahasiswa itu sendiri. Mahasiswa saat ini,
masih terbiasa dengan statusnya yang dulu sebagai siswa, mereka tidak bisa
membedakan tupoksi antara siswa dan mahasiswa.
Sangat
disayang, mahasiswa yang diharapkan bisa menjadi agent perubahan sosial (Agent of Change) tapi tidak paham akan
fungsi yang dimiliki mahasiswa itu sendiri. Hal ini tidak lain karena aktivitas
yang mereka lakukan hanyalah sebatas kuliah-pulang, nongkrong, dan lain
sebagainya, tanpa memikirkan tanggung jawab yang mereka emban sebagai
mahasiswa.
Oleh
karena itu, disini penulis ingin mengajak calon maupun mahasiswa baru untuk
mengubah mindset supaya paham akan
fungsi dan tanggung jawabnya sebagai mahasiswa, salah satu caranya ialah dengan
bergabung organisasi, baik organisasi intra maupun ekstra kampus. Karena dengan
bergabung organisasi kita bisa menambah relasi dan berdiskusi satu sama lain
agar pemikiran kita lebih kritis, dan juga dengan bergabung organisasi kita bisa
mendapatkan banyak ilmu baru yang tidak kita dapatkan di dalam perkuliahan.
Ditulis oleh : Sahabat Haidar
Editor : Sahabat Imam
0 Response to "MAHA-SISWA"
Posting Komentar